Website Resmi SDN Pandanwangi 3 Malang

Kamis, 05 Desember 2019

HEBAT! SISWA KELAS 2B INI MEMPEROLEH NILAI AGAMA SEMPURNA

Suryanti Dwi Anggraini  Raih Nilai AGAMA Sempurna

Setiap siswa tentunya ingin mendapatkan nilai terbaik ketika ujian, karena itu berbagai cara dilakukan untuk mencapai keinginannya itu, mulai belajar dengan tekun, terus melakukan latihan - latihan soal hingga ikut bimbingan belajar.

Nilai sempurna dari hasil ujian  bahkan bisa jadi impian dari semua siswa. Suryanti  Dwi Anggraini dalam Penilaian Akhir Semester ( PAS ) di semester Gasal 2019-2020 ini mendapatkan nilai Agama sempurna 100 ( Seratus ) dan 80% nilai ujian PAS tahun ini banyak mendapatkan nilai 100 ( Seratus ) 


Wali kelas 2B SDN Pandanwangi 3 Malang Syuraifa Ruhmiyati, S sos, S Pd mengatakan bahwa Suryanti Dwi Anggraini putri dari pasangan Minarno dan Sopia Dewi Rahayu yang beralamatkan di Jl. Teluk Grajakan Malang  ini adalah anak yang pendiam dan rajin belajar dan selalu memperhatikan dan konsentrasi dengan baik ketika ada gurunya menjelaskan pelajaran. sehingga bukan hanya nilai ujian saja yang mendapatkan nilai baik tetapi nilai ulangan hariannya pun juga mendapat nilai yang memuaskan.

Seorang siswa yang sukses mendapatkan nilai Agama dengan sempurna merupakan tanda bahwa siswa tersebut memiliki kecerdasan spritual yang baik, dengan kecerdasan spiritual , siswa akan dapat lebih bisa menyelesaikan permasalahan yang dihadapinya berdasarkan nilai agama yang diyakini. Dengan kesehatan spiritual akan menjadikan siswa lebih luwes, berwawasan luas,  berani, optimis, dan fleksibel dan tidak mudah putus asa terhadap kegagalan yang dia lakukan bahkan dia akan belajar dari kegagalan itu untuk meraih kesuksesan.

Kecerdasan intelektual harus dikontrol oleh kecerdasan spiritual agar tindakan yang dilakukan  sesuai dengan tujuan yang diinginkan, yaitu anak didik mempunyai karakter yang baik seperti yang diharapkan sekolah melalui Program Penguatan Pendidikan Karakter ( PPK )

Mudah-mudahan Prestasi yang dicapai  ananda Suryanti Dwi Anggraini kelas 2B ini menjadi contoh dan motivasi bagi siswa-siswi yang lain.
.
Share:

Rabu, 04 Desember 2019

PELAKSANAAN PENILAIAN AKHIR SEMESTER ( PAS ) SDN PANDANWANGI 3 MALANG

Senin 2 Desember 2019 para peserta didik SDN Pandanwangi 3 menghadapi penilaian akhir semester Gasal tahun pelajaran 2019/2020 yang nanti akan berakhir pada 6 Desember 2019 dan dilanjutkan ujian praktek s.d tanggal 19 Desember 2019


Penilaian akhir semester gasal merupakan salah satu bentuk penilaian yang dilakukan satuan pendidikan untuk mengetahui daya serap peserta didik pada semua kompetensi dasar yang telah diselesaikan pada semester Gasal.

Sebelum pelaksanaan PAS Kepala Sekolah SDN Pandanwangi 3 Drs. Mashuri M, Pd pada Rabu, 23 November mengadakan rapat dinas yang dihadiri oleh seluruh guru dan karyawan SDN Pandanwangi 3 dengan tuuan supaya pelaksanaan penilaian akhir semester gasal tahun pelajaran 2019/2020 di SDN Pandanwangi 3 Malang dapat dilaksanakan dengan baik dan sesuai dengan jadwal.




Kepala Sekolah SDN Pandanwangi 3 Drs. Mashuri M, Pd menyampaikan bahwa pelaksanaan PAS ditahun ini berbeda dengan tahun lalu, diantaranya pengambilan soal PAS di satu POSKO yaitu SDN Purwantoro 2 dan yang di ijinkan untuk mengambil soal hanya kepala sekolah, tidak boleh diwakilkan. Selanjutnya untuk pengawasan ujian PAS adalah silang, dan semua guru  yang ditukaskan sebagai pengawas harus ter SK kan atau dibuatkan SK kepanitiaan. ini dilakukan supaya semua petugas pelaksana pengawasan dapat pro aktif dan bertanggung jawab penuh dalam menjalankan pengawasan ujian dimaksud.




Penilaian Akhir Semester ( PAS ) adalah kegiatan yang sudah direncanakan sesuai dengan kalender pendidikan dalam kurikulum SDN Pandanwangi 3 sekaligus momentum bagi orang tua untuk melakun=kan pengawasan skstra pada anak-anaknya minimal mendampingi putra-putrinya dalam belajar dan latihan soal-soal.  Disaat-saat seperti ini para orang tua  harus mengutamakan putra-putrinya, orang tua tidak boleh berkata sibuk ketika anak membutuhkan perhatian atau menanyakan soal-soal mereka yang tidak bisa dan membutuhkan pemahaman dari orang tua. sehingga dengan arahan orang tua dirumah anak-anak akan tumbuh dan berkembang dengan karakter yang baik yang akan menjadi bekal utama bagi mereka menghadapi tantangan hidup di era Milenial.


Lebih lanjut harapannya mudah-mudahan penilaian akhir semerter gasal tahun pelajaran 2019-2020 anak-anak mampu mengerjakan soal dengan baik dan memperoleh hasil yang optimal.



Share:

Selasa, 08 Oktober 2019

Infografis Boss 2018 - 2019

Share:

Selasa, 11 Desember 2018

SDN Pandanwangi 3 Malang memiliki segudang potensi dan prestasi Siswa


SDN Pandanwangi 3 memiliki segudang potensi dan prestasi siswa banyak anak didik SDN Pandnwangi 3 yang memiliki kemampuan dan potensi baik Akademik maupun non akdemik ini dia ;



Sabrina Puja Pramesti

Gadis Cantik Sabrina Puja ini mempunyi keampuan Menari dan hebatnya lagi dia piawi dlm menabuh gamelan.

Tatia Nur Diana

Della Uswatun Chasanah

Modeling




Share:

Gadis Cantik Dengan Segudang Prestasi





Nafisha Aufa Zafarani kini sedang duduk dikelas IV SD Negeri  Pandanwangi 3 Malang, sejak kecil sudah mengikuti berbagai macam perlombaan Fesion show. Keaktifannya ini tak heran membuat dirinya menjadi  pribadi yang percaya diri dan tentunya selalu memberikan hasil yang maksimal pada setiap kegiatan yang di ikutinya.
Tidak hanya dunia modeling saja yang di geluti si cantik Multi Talent ini, berbagai macam lomba telah banyak di ikuti diantaranya, Lomba menulis Indah, Lomba Mewarna, Lomba Fotogenic, Lomba Terjemah Al-Qur’an, Bahkan Pemilihan Miss Sophie 2017 berkat keuletannya ia sudah banyak mengikuti kompetisi dan merasakan manisnya menaiki podium juara sampai ke tingkat Nasional.
Kesuksesan Nafisha Aufa Zafarani, Tentunya tidak lepas dari dukungan orang tua Eti Kristinawati, sebagai ibunda Nafisha yang selalu mendukung apapun kegiatan yang diikuti oleh Nafisha. Asalkan itu positif dan baik untuk dirinya. Nafisha selalu dibimbing orang tuanya untuk senantiasa disiplin dan mandiri, inilah pendidikan karakter yng selalu diajarkan oleh orang tua Nafisha dengan harapan kelak setelah dewasa Nafisa bisa menjadi anak yang disiplin dan  bertanggung jawab.
Disiplin dan bertanggung jawab sangat penting dan dibutuhkan oleh setiap anak. Karena menjadi salah satu prasarat bagi pembentukan sikap, prilaku dan tata tertib kehidupan yang akan mengntar anak sukses dalam belajar dan berkarir.
Nafisha anak yang aktif walaupun dia menggeluti kegitan non akademik ia tetap mendapatkan  peringkat dikelasnya.

Share:

DOWNLOAD

1. RKAS TAHUN 2017 /Download
2. RKAS TAHUN 2018/Download
3. Realisasi Penggunaan Dana Bos 2017 - 2018/Download
Share:

Selasa, 04 Desember 2018

Siswa Kelas 6 SDN Pandanwangi 3 Malang Raih Kejuaraan Nasional





Malang, Shelly Olivia Rahmadani Siswi kelas 3 SDN Pandanwangi 3 Malang torehkan prestasi bergengsi di ajang dibidang olah raga Sepatu Roda Tingkat Nasional.
Share:

Selasa, 13 November 2018



Kegiatan siswa dalam Lomba Festival Anak Muslim (FAM) yang di selenggarakan di SDN Pandanwangi 3. Siswa - siswi SDN Pandanwangi 3 Memperoleh Juara antara lain :
1. Juara 2 Lomba adzan Atas nama Dimas Prawiro
2. Juara 2 Lomba Tartil Al-Qur'an Atas Nama cahya Adi
3. Juara 1 Lomba Pildacil Atas Nama M.Nafi
4. Juara 2 Lomba Sholat Berjamaah Putra Atas nama Zidane, Bima dan Bastian
5. Juara 1 Loma Sholat Berjamaah Putri Atas nama Avelia, Aura, Sabrina dan Naura
6. Juara 2 Lomba Pildacil atas nama Della uswatun
7. Juara 1 Lomba Terjemah Al-Qur'an Atas nama Nafhisa
8. Juara 3 Lomba Khot Al-Qur'an Atas nama Dania

Share:

MEMPERINGATI 1 MUHARAM DI WILAYAH KELURAHAN PANDANWANGI RT 09-10 DENGAN PASUKAN DRUMBAND GENTA PANDAN LARAS.

MEMPERINGATI 1 MUHARAM DI WILAYAH KELURAHAN PANDANWANGI RT 09-10 DENGAN PASUKAN DRUMBAND GENTA PANDAN LARAS.
Share:

PENGANUGRAHAN GSF 2017

penganugrahan GSF 2017 di Gedung Graha Cakrawala
Share:

Senin, 06 Februari 2017

Dokumentasi Rapat 2017

Berikut ini dookumentasi rapat dewan guru mengenai supervisi sekolah dan dokumentasi saat merapatkan lomba O2SN, bina kreatifitas, dan festival anak muslim.
Kesimpulan rapat...lomba gugus di mulai 4 februari 2017..
Tryout kls 6 dimulai 13 februari 2017

Rabu 8 februari 2017 ada giat IDE inovasi dan edukasi dari CSR hansaplas





Share:

Jumat, 11 November 2016

Kunjungan dan Sosialisasi Penanganan Nyamuk DB oleh Soffell

Hari ini sekolah kami mendapat kunjungan dari perusahaan lotion anti nyamuk Soffell. Mereka mengadakan sosialisasi tentang pencegahan dan penanganan terhadap nyamuk demam berdarah. Sosialisasi ini juga dimaksudkan untuk memperkenalkan anak-anak tentang produk lotion anti nyamuk merk Soffell dan cara penggunaannya.
Kuis berhadiah satu botol Soffell
Selain mengadakan sosialisasi, pihak Soffell juga mengadakan tanya jawab berhadiah produk Soffell dalam kemasan botol. Selain itu, mereka juga membagikan dua sachet produknya kepada seluruh siswa serta pengujian keampuhan produk tersebut menggunakan nyamuk asli, jenis Aedes Aegypti.
Pembagian dua sachet Soffell kepada para siswa SDN Pandanwangi 3
Uji coba keampuhan produk Soffell

Pihak Soffell menyediakan stand untuk siswa/guru yang ingin membeli produknya

Share:

Kamis, 10 November 2016

Mars Pandanwangi 3

SD PANDANWANGI 3
Berjuang maju bersama
SD PANDANWANGI 3
Ciptakan generasi bangsa
Raih cita-cita mulia,
Menuju masa depan jaya
Semangatmu terus membara,
Bersama Tuhan Yang Esa


Inilah kami putra putri bangsa
Pertaruhkan jiwa dan raga
Takkan kulupa jasa-jasamu
Bapak dan ibu guru
SD PANDANWANGI 3
Dikau takkan kulupa
Semoga kau tetap jaya,
Semangat membangun negara (2X)

 Klik untuk memutar video

Share:

Halaman

About AUthor

SDN Pandanwangi 3 Malang
Jalan Simpang Teluk Grajakan No. 32 Kota Malang

statistics

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Siswa Kelas 6 SDN Pandanwangi 3 Malang Raih Kejuaraan Nasional

Malang, Shelly Olivia Rahmadani Siswi kelas 3 SDN Pandanwangi 3 Malang torehkan prestasi bergengsi di ajang dibidang olah raga S...